100+ PERUSAHAAN TERBESAR DI INDONESIA LENGKAP TAHUN 2022 #98 GARUDAFOOD PUTRA PUTRI JAYA (GOOD)

 #98 GARUDAFOOD PUTRA PUTRI JAYA



PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk adalah salah satu perusahaan makanan dan minuman yang terbesar di Indonesia. Berdiri pada 1990, kegiatan bisnis Garudafood telah dirintis sejak 1979 oleh pendiri perusahaan melalui PT Tudung Putra Jaya (TPJ), sebuah perusahaan di Pati, Jawa Tengah, yang memasarkan produk kacang yang kemudian dikenal sebagai Kacang Garuda (Garuda Peanut). Saat ini, Garudafood memproduksi dan memasarkan produk-produk makanan dan minuman dengan enam merek terkemuka, yakni Garuda, Gery, Chocolatos, Clevo, Prochiz dan TopChiz. Sejumlah produknya mencakup biskuit, kacang, pilus, pellet snack, "confectionery", minuman susu, bubuk cokelat, keju dan salad dressing. Garudafood mengekspor produk-produknya ke lebih dari 20 negara, berfokus di negara-negara ASEAN, Tiongkok dan India.

Industri makanan ringan tetap tumbuh sejalan dengan momentum pemulihan ekonomi yang berlanjut. Garudafood sebagai salah satu produsen makanan ringan terkemuka di Indonesia terus meningkatkan penetrasi pasar dengan mengembangkan kolaborasi bersama mitra global ternama dan pemangku kepentingan lainnya untuk menghadirkan produk-produk baru sesuai dengan selera pelanggan. 

Dalam aspek operasional, Perseroan terus mengedukasi karyawan untuk melaksanakan protokol kesehatan secara ketat baik di lingkungan kerja maupun tempat tinggal agar produktivitas tetap terjaga. Perseroan menerapkan Holistic Strategic Model agar bisnis berkelanjutan dengan memperhatikan tiga hal yaitu: Best Value terkait produk dan harga; Best Brand terkait memperkuat merek-merek produk; dan Network, terkait dengan optimalisasi jaringan distribusi anak usaha PT Sinarniaga Sejahtera (SNS) baik di pasar domestik maupun ekspor. Pengembangan inovasi juga terus dilakukan baik di kanal distribusi, segmen, maupun produk baru. Perseroan tetap optimis untuk terus mengembangkan bisnis dengan fokus pada pendistribusian dan pemerataan produk serta senantiasa menjaga kualitas produkproduk yang dihasilkan. Untuk menjangkau pasar yang lebih luas, selain tetap merawat jalur distribusi konvensional yang dikelola anak perusahaan, Perseroan mengoptimalkan penjualan secara daring dengan mengoptimalkan beberapa platform e-commerce.

Garudafood telah mengekspor produk makanan dan minuman ke lebih dari 20 negara di seluruh dunia. Adapun fokus ekspor Garudafood ditujukan ke Asia Tenggara, India dan China.

Produk Bisnis:

Kacang        : Garuda

Biskuit         : Gery dan Chocolatos

Keripik        : Leo

Keju Cheddar Olahan :Prochiz dan Topchiz

Susu            : Clevo


KINERJA KEUANGAN

Berdasarkan laporan tahunan tahun 2021 perseroan memiliki 8.811 orang karyawan, 5 pabrik, 128 kantor depo /distribusi perseroan, 48 kantor/distributor dalam negeri MBR

Perusahaan memeroleh laba bersih di tahun 2021 sebesar  493 Miliar Rupiah 101% lebih banyak dari laba tahun sebelumnya.Total penjualan perusahaan sebesar 8,8 Triliun Rupiah  meningkat 14% dari tahun sebelumnya. Total penjualan ini terdiri atas penjualan lokal 8,4T(meningkat 14% dari tahun sebelumnya) dan ekspor sebesar 390,69 Miliar (tumbuh 7,1% dari tahun sebelumnya)

Dari sisi neraca perusahaan mempunyai total aset sebanyak 6,8 T yang diperoleh dari equity 3T dan 3,8T utang.

Di pasar saham sendiri garuda food dengan kode GOOD yang melantai perdana pada 10 oktober 2018 mempunyai nilai pasar saham per 12 desember 2022 sebesar Rp.510/lembar saham (7,39 X dari nilai buku)dengan market capital value 18,82 T


Komentar